Jumat, 26 Juni 2015

Penyakit polio



POLIOMYELITIS
Disingkat dengan Polio adalah penyakit dengan kelumpuhan yang sifatnya Flaccid ( layuh ) yang terjadi secara mendadak dan bukan disebabkan oleh ruda paksa (kecelakaan) yang menyerang pada anak kurang dari 15 tahun.
Penyebab :
Virus polio liar
Virus memasuki tubuh manusia melalui mulut ke sal cerna. Mula – mula virus berkembang biak dalam tenggorokan dalam waktu 36 jam – 1 minggu kemudian masuk ke saluran cerna dan menyebar keseluruh tubuh . masa inkubasi 7 – 14 hari
Tanda dan gejala :
·         Demam tinggi selalu timbul pada onset kelumpuhan
·         Akut, asimetris, terutama otot proksimal
·         Gangguan fungsi gerak pada otot
·         Pengecilan otot.
·         Nyeri otot yang berat
·         Kelumpuhan mulai dari hari ke 3 - 4      
Pencegahan :
ü  Imunisasi Polio 4 kali
ü  Jaga kebersihan diri dan lingkungan
ü  Makan yang sehat dan bergizi
ü  BAB dan BAK di jamban sebab virus dapat menular lewat tinja.
Pertolongan :
Bawa ke Puskesmas / RSU untuk memastikan penyakit